![]() |
Foto: Rektor Unand Wwcr dengan Wartawan |
Kembangkan Gambir jadi Bahan Baku Tinta Printer dan Spidol
Universitas Andalas (Unand) Dapat dipercaya memproduksi tinta Pemilu 2024 nanti dari bahan gambir, bukan itu saja Rektor Universitas Andalas, Prof Yuliandri mengatakan, berencana mengembangkan inovasi baru dari tanaman gambir yakni tinta spidol dan tinta mesin printer atau mesin cetak.
“Tinta untuk spidol dan printer ini adalah inovasi berikutnya yang akan dikembangkan Unand,” kata Yuliandri, Kamis (14/9/2023).
Dikatakannya, inovasi tersebut segera dilakukan setelah perguruan tinggi tertua di luar Pulau Jawa tersebut berhasil menciptakan tinta untuk kebutuhan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 dari bahan baku gambir.
Ia menambahkan, sebagai Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH), Unand fokus pada pengembangan riset serta hilirasi berbagai produk termasuk dari tanaman gambir.
Hilirisasi gambir tersebut tidak lepas dari pasokan gambir nasional yang melimpah yakni sekitar 90 persennya berasal dari Sumatera Barat, khususnya Kabupaten Limapuluh Kota dan Kabupaten Pesisir Selatan.
Bahkan saat ini, katanya, 80 persen kebutuhan gambir dunia diekspor oleh Indonesia.
Secara umum diketahui, luas gambir di Indonesia mencapai 37.360 Hektare (Ha) dengan total produksi mencapai 18 ribu ton setiap tahunnya
Dengan besarnya potensi sumber daya alam tersebut, Unand bertekad terus melakukan inovasi-inovasi baru.(*)